indate.net-Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur wilayah Bogor pada Minggu Sore (27/8/2023). Mengakibatkan tembok dinding The Highland Park Resort yang berada di kampung Sinarwangi, Desa Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor ambruk dan menimpah 3 Unit Angkutan Umum (angkot) yang sedang mengetem.
Dari informasi yang dihimpun, Kejadian tersebut terjadi pada saat turun hujan di sertai angin Kencang di kawasan itu pukul 16.00 WIB. Dan akibat tidak kuat menahan derasnya air hujan, sekitar pukul 17.00 WIB tembok dinding the Highland jebol dan Menimpah angkot 03 jurusan Ciapus-BTM yang sedang mengetem ringsek.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Tamansari, Iptu Agus Hidayat membenarkan adanya kejadian angkot tertimpah tembok dan tidak ada korban jiwa ataupun korban luka luka dalam peristiwa tersebut.
"Iya benar, tidak ada korban jiwa, kerugian hanya materil saja, kami sudah menerjunkan petugas untuk membantu melakukan evakuasi dan pihak Highland sudah menemui warga yang terdampak," kata Iptu Agus Hidayat.(ian)