-->
  • Jelajahi

    Copyright © IndateNews
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Terkenal 1943 Sampai Sekarang, Toge Goreng Cucu H.Gebro Masih Diburu Pembeli Dari Luar Kota Hingga Pejabat

    Indate News
    29/05/23, Mei 29, 2023 WIB Last Updated 2023-05-29T11:14:58Z


    indate.net- Toge Goreng kuliner khas kota hujan yang masih eksis di tengah trend makanan kekinian, masih menjadi makanan yang banyak di cari pembeli.

    Seperti halnya warung toge goreng cucu H. Gebro yang terletak di Jalan pamoyanan no 69 kelurahan Rangga Mekar kecamatan Bogor Selatan, kota Bogor, setiap hari selalu ramai pembeli.

    Kuliner legendaris toge goreng ini sudah terkenal sejak tahun 1943. Dan di teruskan juga oleh cucu-nya khaerudin.

    "Bukan hanya dari warga Bogor saja yang beli toge goreng disini bahkan warga luar Kota Bogor hingga pejabat juga ada, karena dari ciri khas toge  goreng dari kake ini manis asam pedas "kata khaerudin owner Toge Goreng Cucu H Gebro, Minggu (28/5/2023).

    Khaerudin menceritakan, dulu kakeknya itu membuka warung toge goreng di pasar anyar Bogor. Dan sekarang toge goreng H Gebro di lanjutkan oleh generasi ke tiga. “Kita mulai berdiri di Pamoyanan ini sejak akhir tahun 2014,” ucapnya.

    Kata Ia, warung toge goreng ini buka setiap hari mulai jam 9.00 pagi hingga jam 21.00 malam, di warung ini tidak hanya menjual toge goreng, ada juga kerupuk mie dan minuman es pala ciri khas Bogor.


    "Untuk harga satu porsi toge goreng, Rp 15.000, kalo Es Pala Rp 5000, dan Kerupuk Mie Rp 5000. Kita juga buka orderan toge goreng melalui Grabfood, Gofood, shopeefood," tutupnya.(ian)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Kabupaten Bogor

    +