indate.net-Bogor – Program sosial Sedekah Barengan terus menunjukkan dampak positif bagi masyarakat. Program ini mengajak para penerima manfaat turut berbagi dalam kegiatan sedekah yang diwujudkan dalam bentuk pembagian nasi box.
Kegiatan yang awalnya digagas oleh
tiga sahabat, Handry, Anang, dan Lukman, bermula dari aksi berbagi makanan dan
minuman di Bantul, Yogyakarta. Dari sana, mereka menciptakan identitas gerakan
dengan logo tiga tangan sebagai simbol kebersamaan.
Ketua Sedekah Barengan, Nur
Qomari, menjelaskan bahwa program ini telah berjalan sejak tahun 2020 dan mulai
aktif di Kota Bogor pada 2023. Hingga Mei 2025, tercatat sebanyak 52.400 nasi
box telah dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
"Alhamdulillah, sejak dimulai
di Kota Bogor, antusiasme masyarakat luar biasa. Sampai saat ini, kami sudah
menyalurkan lebih dari 52 ribu nasi box," ujar Nur Qomari, Rabu (28/5/2025).
Saat ini, program Sedekah
Barengan di Bogor telah memiliki lima titik distribusi, yakni di Cimanggu,
Pondok Rumput, Tanah Baru, Kebon Pedes, dan Depok. Sementara secara
keseluruhan, terdapat delapan titik aktif, mencakup Kota Bogor, Kota Depok,
Bantul, Kediri, dan Cilacap.
Kegiatan yang awalnya dilakukan setiap hari Jumat ini, kini bisa dilaksanakan setiap hari berkat dukungan para donatur dan relawan yang semakin meluas.
Nur Qomari berharap program ini bisa
terus berkembang dan menjangkau lebih banyak wilayah di Indonesia.
"Semoga ke depan, Sedekah
Barengan bisa memberikan subsidi makanan sehat dan bergizi secara lebih
luas, terutama untuk warga yang membutuhkan di berbagai pelosok negeri,"
pungkasnya.(JM)