-->
  • Jelajahi

    Copyright © IndateNews
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Empat Anggota Lakukan Reses, Tampung Keluhan Masyarakat di Tamansari

    Indate News
    08/02/23, Februari 08, 2023 WIB Last Updated 2023-02-07T22:37:58Z


    indate.net-Empat anggota DPRD Kabupaten Bogor melakukan reses masa sidang II (DUA)  tahun 2022 - 2023  Daerah pemilihan (Dapil) III  diwilayah Kecamatan Tamansari Kabupaten Bogor pada Senin (6/2/2023) pagi.  Empat wakil rakyat menerima sejumlah aspirasi maupun keluhan warga yang disampaikan para kepala desa dan juga organisasi kepemudaan yang ada di Tamansari. Keluhan tersebut, diantaranya soal infrastruktur jalan yang belum merata, kemudian pelebaran jalan dan belum adanya SMK Negeri. 

    Mendengar aspirasi tersebut, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Wawan Hikal Kurdi mengatakan, akan menindaklanjutinya. Namun terkait pelebaran jalan harus ada pembebasan lahan.  "Termasuk keinginan adanya sekolah SMK Negeri, kalau ada lahannya akan kita dorong ke provinsi,” ujar Wawan Hikal atau Wanhay yang juga Ketua DPD Golkar Kabupaten Bogor ini.

    Ditempat yang sama, Camat Tamansari, Yudi Hartono menyampaikan, di kesempatan ini pihak kecamatan memfasilitasi agar aspirasi-aspirasi warga dapat tersampaikan langsung kepada anggota DPRD Kabupaten Bogor. 

    Menurutnya, memang di reses dewan ini terdapat beberapa harapan warga, seperti adanya perbaikan jalan yang menghubungkan dengan Kecamatan Tenjolaya. Kemudian, SMP Negeri 3 dan SMK Negeri yang ilmu pendidikannya lebih ke wisata dan perhotelan. 


    “Warga kami tadi menyampaikan ingin didirikannya SMPN 3, karena sekolah yang ada (SMPN 1 & 2) sudah tidak memadai. Lalu warga juga ingin adanya SMK Negeri yang jurusan keterampilan seperti perhotelan dan pariwisata,” kata Yudi. 

    Ia menambahkan, untuk pembangunan ruas jalan Sukajadi-Gunung Malang yang rusak dan berlubang akan di bangun tahun ini.  "Dan usulan kedepan adanya pelebaran jalan mulai dari jalan Desa Sirnagalih sampai ke Desa Sukajadi,"ungkapanya. 

    Sementara itu,kepala UPT Pelaksanan Teknis Infrastruktur jalan Jembatan Kelas A wilayah III DPUPR Kabupaten Bogor, Andry Wistiantio ST menjelaskan, untuk di wilayah Tamansari ada empat ruas jalan dan satu jembatan yang akan kita bangun tahun ini. Salah satunya ruas jalan Tamansari-gadog gunung malang, ini masuk proyek tahun 2023.  "untuk jalan tamansari-gunung malang sementara kita lakukan pemeliharaan pada bulan februari atau Maret 2023," katanya. 

    Menurut dia, jalan tersebut sebetulnya sudah beberapa kali di survey dari perencanaan. Dan pihaknya sedang menunggu tender, kemungkinan pada bulan Juni setelah lebaran di beton.(*)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Kabupaten Bogor

    +